8 Tips Pemasangan Big Slab pada Lantai Lobby Kantor untuk Hasil Maksimal

September 04, 2024

credit: unpslash.com

Pada umumnya, lantai lobby kantor menggunakan big slab untuk memberikan kesan megah dan meningkatkan estetika. Namun, pemasangan ini tidak bisa sembarangan. Bahkan, caranya berbeda dengan pemasangan keramik pada umumnya.

Oleh sebab itu, Anda perlu memperhatikan beragam tips agar pemasangannya berjalan dengan lancar dan hasilnya sesuai harapan. Tips tersebut dapat dilihat dalam ulasan di bawah ini.

Tips Pemasangan Big Slab pada Lantai Lobby Kantor

Big slab adalah sebutan untuk lantai granit berukuran besar. Biasanya, lantai granit ini digunakan di area umum  dalam ruangan seperti lobby perkantoran.

Namun, perlu diperhatikan bahwa big slab tidak bisa dipasang dengan sembarangan karena akan mempengaruhi hasilnya. Berikut beberapa tips yang bisa diperhatikan agar pemasangannya berjalan dengan lancar.

  • Menyiapkan Peralatan

Langkah pertama untuk memasang granit besar adalah menyiapkan peralatannya terlebih dahulu. Dengan menyiapkan peralatan, pemasangan big slab akan lebih mudah dan Anda tak perlu mencari-cari alat lagi saat proses pemasangan berlangsung.

Peralatan yang diperlukan antara lain adalah paku, benang, waterpass, palu besi, palu karet, meteran, ember, hingga hand mixer. Jangan lupa juga untuk menyiapkan roskam, yaitu alat yang digunakan untuk meratakan acian pada permukaan beton.

  • Menghitung Kebutuhan Granit Big Slab

Jangan lupa untuk mengukur luas lantai lobby sebelum diberi big slab. Pengukuran ini dibutuhkan agar kebutuhan granit big slab dapat diketahui. Dengan demikian, Anda bisa mempersiapkan granit tersebut dengan jumlah sesuai. 

Hal ini penting karena bila Anda menyiapkan terlalu banyak granit, maka anggaran dapat terbuang sia-sia. Di sisi lain, jika terlalu sedikit granit, maka Anda bisa kerepotan untuk mencari kekurangannya saat proses berlangsung.

Meski demikian, Anda bisa menyiapkan granit sedikit lebih banyak dari yang dibutuhkan untuk mengantisipasi hal-hal yang tak diinginkan.

  • Menyiapkan Permukaan

Langkah kedua yang bisa dilakukan adalah menyiapkan permukaan yang akan diberi big slab. Dalam langkah ini, Anda bisa memastikan apakah permukaan sudah rata atau belum dengan waterpass.

Jika belum rata, Anda bisa meratakannya dengan semen terlebih dahulu. Setelah itu, tunggu semen tersebut hingga kering. Kemudian bila sudah kering, Anda bisa membersihkan sisa-sisa debu di atasnya. 

credit: unpslash.com

  • Memberi Tanda Posisi

Bila permukaan sudah bersih dan rata, maka Anda bisa memberi tanda posisi. Tujuannya untuk memudahkan pemasangan big slab. Jadi, kesalahan pemasangan dapat diminimalisir.

Pemberian tanda posisi ini bisa dilakukan dengan paku dan benang. Fungsi paku adalah sebagai pasak tempat benang dikaitkan. Lalu, paku juga bisa menjadi tanda pada ujung-ujung big slab. Benang sendiri menjadi tanda tepi big slab. Nantinya, Anda bisa memasang big slab sesuai dengan tanda posisi tersebut.

  • Menyiapkan Bahan Perekat

Jangan lupa untuk menyiapkan bahan perekat khusus big slab. Bahan perekat ini haruslah berkualitas. Bila tidak, maka hasilnya akan kurang memuaskan. Bahkan, big slab tersebut bisa terangkat dan terlepas. Berbagai masalah lain juga bisa muncul akibat kurangnya kualitas bahan perekat.

Salah satu bahan perekat berkualitas untuk big slab adalah SikaCeram®-255 Big Slab. Perekat ini mempunyai berbagai kelebihan, termasuk kemampuannya akan deformabilitas atau menahan deformasi struktur.

Selain itu, perekat ini juga mempunyai aplikasi yang lebih halus dan dapat mengurangi selip vertikal. Waktu buka kemasannya pun lebih lama jika dibandingkan dengan merek lain.

Kelebihan-kelebihan ini akan mendukung Anda untuk mendapatkan hasil yang maksimal dalam pemasangan big slab. Tak hanya itu, kelebihan ini juga dapat memudahkan Anda dalam proses tersebut.

  • Memotong Big Slab

Jika ada sisa area yang tak terlalu besar pada lantai, maka Anda akan perlu memotong big slab yang dimiliki. Pemotongan ini harus disesuaikan dengan ukuran sisa area agar bisa dipasang dengan baik.

Cara memotongnya dapat dimulai dengan mengukur ukuran granit yang diperlukan. Lalu, Anda bisa menandai hasil pengukuran tersebut dengan pensil atau spidol. Setelah itu, Anda bisa menggunakan pemotong ubin sesuai tanda yang telah dibuat sebelumnya.

Jika Anda perlu memotong secara melengkung, maka Anda bisa menggunakan jepit. Namun jika potongan melengkung tersebut cukup panjang, gergaji bisa digunakan. Hal ini dapat disesuaikan dengan kebutuhan Anda. 

  • Memasang Big Slab

Jika semua big slab sudah disiapkan, maka kini saatnya untuk memasangnya. Cara memasang ini bisa menggunakan double buttering, yaitu teknik yang biasa digunakan dalam pemasangan big slab di kantor-kantor besar.

Dengan teknik ini, perekat akan diaplikasikan pada permukaan dan bagian belakang big slab. Teknik ini hanya bisa dilakukan dengan maksimal jika Anda memilih perekat yang berkualitas, seperti SikaCeram®-255 Big Slab.

  • Memasang Grouting

Setelah big slab telah terpasang semuanya, Anda bisa memberi grouting atau nat. Dengan demikian, celah-celah big slab bisa tertutup secara rapi. Selain itu, grouting juga akan memberikan berbagai manfaat lain, seperti mencegah air masuk, hewan, dan meredam getaran

Kesimpulan

Jadi, ada berbagai tips yang perlu diperhatikan untuk memasang big slab. Tips ini bisa berjalan dengan maksimal jika Anda memilih lem keramik lantai yang berkualitas khusus big slab, seperti  SikaCeram®-255 Big Slab.

Menariknya, SikaCeram telah berpengalaman selama lebih dari 113 tahun di berbagai proyek, seperti kompleks Apartemen The Pakubuwono Spring di Jakarta. Selain itu, SikaCeram juga merupakan pencetus semen waterproofing pertama di Indonesia.

Jadi, apalagi yang Anda tunggu? Segera dapatkan SikaCeram®-255 Big Slab untuk pemasangan big slab yang maksimal di lantai lobby kantor Anda! Klik di sini untuk informasi selengkapnya.

You Might Also Like

0 komentar

Terima kasih telah mengunjungi aindhae.com. Silahkan komentar dengan bijak. No spam please!
Link error? Tell me please.

PART OF