TUGAS INDIVIDU: LOYAL
October 12, 2022SOAL
- Buatlah Essay (Summary) dari Materi Loyal, minimal 200 kata.
- Amati dan cermati video dibawah, Berdasarkan Video tersebut, kaitkanlah dan jabarkanlan dengan:
- Aktualisasi Kelima nilai Pancasila yang telah Anda pelajari sebagai wujud Loyalitas PNS!
- Kaitkan peran dan Kedudukan sebagai Aparat Sipil Negara/Pegawai Negeri Sipil https://www.youtube.com/watch?v=YTfOyAzFUpY
NB:
Buat dalam format PDF, menggunakan font Arial 12, dan 1.5 spasi
JAWAB
A. Buatlah Essay (Summary) dari Materi Loyal, minimal 200 kata.
Nilai Loyal penting untuk dipahami dan dipraktekkan sehingga menjadi ASN yang memiliki dedikasi yang tinggi dan senantiasa mengutamakan kepentingan bangsa dan negara pada saat melaksanakan tugas dan fungsinya. Sifat dan sikap loyal terhadap bangsa dan negara dapat diwujudkan dengan sifat dan sikap loyal ASN kepada pemerintahan yang sah sejauh pemerintahan tersebut bekerja sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku, karena ASN merupakan bagian atau komponen dari pemerintahan itu sendiri.
Loyal dapat dimaknai sebagai kesetiaan, paling tidak terhadap cita-cita organisasi, dan lebih-lebih kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Loyalitas merupakan suatu hal yang bersifat emosional. Untuk bisa mendapatkan sikap loyal seseorang, terdapat banyak faktor yang akan memengaruhinya. Terdapat beberapa ciri/karakteristik yang dapat digunakan oleh organisasi untuk mengukur loyalitas pegawainya, antara lain:
- Taat pada Peraturan
- Bekerja dengan Integritas
- Tanggung Jawab pada Organisasi
- Kemauan untuk Bekerja Sama
- Rasa Memiliki yang Tinggi
- Hubungan Antar Pribadi
- Kesukaan Terhadap Pekerjaan
- Keberanian Mengutarakan Ketidaksetujuan
- Menjadi Teladan bagi Pegawai Lain
Kata-kata kunci yang dapat digunakan untuk mengaktualisasikan panduan perilaku loyal tersebut di atas diantaranya:
- Komitmen
- Dedikasi
- Kontribusi
- Nasionalisme
- Pengabdian
Agar dapat menciptakan dan membangun rasa setia (loyal) pegawai terhadap organisasi, hendaknya beberapa hal berikut dilakukan:
- Membangun Rasa Kecintaaan dan Memiliki
- Meningkatkan Kesejahteraan
- Memenuhi Kebutuhan Rohani
- Memberikan Kesempatan Peningkatan Karir
- Melakukan Evaluasi secara Berkala
Setiap ASN harus senantiasa menjunjung tinggi kehormatan negara, pemerintah, dan martabat pegawai negeri sipil, serta senantiasa mengutamakan kepentingan negara daripada kepentingan sendiri, seseorang atau golongan sebagai wujud loyalitasnya terhadap bangsa dan negara. Agar para ASN mampu menempatkan kepentingan bangsa dan Negara di atas kepentingan lainnya dibutuhkan langkah-langkah konkrit, diantaranya melalui pemantapan Wawasan Kebangsaan. Selain memantapkan Wawasan Kebangsaan, sikap loyal seorang ASN dapat dibangun dengan cara terus meningkatkan nasionalismenya kepada bangsa dan negara.
B. Amati dan cermati video dibawah, Berdasarkan Video tersebut, kaitkanlah dan jabarkanlan dengan: https://www.youtube.com/watch?v=YTfOyAzFUpY
1. Aktualisasi Kelima nilai Pancasila yang telah Anda pelajari sebagai wujud Loyalitas PNS!
- Nilai Ketuhanan Yang Maha Esa: Polisi menghormati agama si anak tersebut meskipun perbedaaan agama dan mengedepankan toleransi dengan memberikan waktu si anak untuk beribadah dan membelikan mukenah yang akan diberikan kepada neneknya untuk digunakan neneknya beribadah.
- Nilai Kemanusiaan yang Adil dan Beradab: Polisi memberikan pertolongan kepada si anak yang memang sangat membutuhkan pertolongan mulai dari ketika akan menyeberang, mengantar si anak ke rumahnya dan juga membelikan mukenah untuk nenek anak tersebut.
- Nilai Keadilan Sosial bagi Seluruh Rakyat Indonesia: Sebagai Polisi, ia sangat menghargai kewajibannya sebagai aparat kemanana yang bertugas untuk memberi pengayoman, perlindungan kepada masyarakat. Ia sangat peka terhadap situasi di sekitarnya dan mau untuk membantu anak tersebut semaksimal mungkin yang memang butuh uluran tangan.
2. Kaitkan peran dan Kedudukan sebagai Aparat Sipil Negara/ Pegawai Negeri Sipil!
Sebagai Aparat Sipil Negara (ASN) atau Pegawai Negeri Sipil (PNS) hendaknya mencontoh apa yag dilakukan Polisi kepada anak tersebut mulai dari mau melihat sekitar bila ada orang yang membutuhkan uluran tangan dari kita, membantu semaksimal mungkin tanpa memandang latar belakang baik itu suku, agama, ras dan antar golongan (SARA). Sebagai ASN atau PNS, kita juga bisa mencontoh sikap si anak yang berusaha untuk memberikan hadiah terbaik untuk neneknya yang menunjukkan bahwa kita harus tetap memperhatikan kepentingan keluarga dan jangan sampai terlalu sibuk dengan urusan pekerjaan bahkan sampai mengabaikan keluarga.
0 komentar
Terima kasih telah mengunjungi aindhae.com. Silahkan komentar dengan bijak. No spam please!
Link error? Tell me please.