6 Sosok Rektor Perempuan Inspiratif Kampus Makassar, 3 diantaranya Masih Menjabat

March 09, 2021

Pada tanggal 8 Maret 2021, kita baru saja merayakan Hari Perempuan Internasional bersama seluruh perempuan di seluruh dunia. Melalui postingan instagram, Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi (Ditjendikti) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) memperingati Hari Perempuan Internasional dengan menampilkan sosok perempuan inspiratif yang memegang jabatan tertinggi di sebuah lembaga pendidikan di Indonesia.

Indonesia memang banyak memiliki sosok perempuan yang berprestasi dan mengagumkan. Khususnya di Makassar sebagai kota metropolitan dan pusat perkembangan di kawasan Indonesia timur. Sebagai perempuan yang lahir dan dibesarkan di Makassar dengan bangga saya menampilkan sosok perempuan dan menginspirasi dalam bidang pendidikan yang bisa kalian jadikan role model atau panutan. Beliau-beliau merupakan rektor perempuan perguruan tinggi di Makassar. Siapa tahu bisa mencontoh jejak beliau bahkan melampauinya...

Baca juga:

FESTIFAL KECE DI MAKASSAR, HARUS DATANG NIH!

6 Rektor perguruan tinggi di Makassar bahkan pernah berada dalam satu panggung di acara Talkshow "Inspirasi Bu' Rektor" dalam rangka Hari Kartini ini dilaksanakan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Bidang Keputrian, Fakultas Teknologi Industri UMI. Baiklah, ini dia...

Rektor Unhas Prof. Dr. Dwia Aries Tina Pulubuhu, M.A

Prof. Dr. Dwia Aries Tina Pulubuhu, M.A
(credit: unhas.ac.id)

Kalo di Makassar kampus pertama yang dibahas pasti yah Universitas Hasanuddin (Unhas) - ini kampusku juga cuy -. Unhas menjadi kampus perguruan tinggi negeri pertama di Indonesia timur yang juga memiliki rektor perempuan pertama yaitu ibu Prof. Dr. Dwia Aries Tina Pulubuhu, M.A. Prof. Dwia masuk dalam jajaran rektor perempuan Indonesia yang diposting Ditjendikti Kemendikbud. Prof. Dwia sebagai guru besar di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Unhas menjabat sebagai rektor dalam 2 kali periode yaitu 2014-2018 dan 2018-2022. Melihat Prof. Dwia terpilih kembali sebagai rektor yang masih menjabat hingga sekarang tentunya tak lepas dari prestasi yang ditorehkan, bahkan terpilih Sebagai Ketua Forum Rektor Indonesia 2018.

Rektor UMI Prof. Dr. Hj. Masrurah Mochtar, MA

Prof. Dr. Hj. Masrurah Mochtar, MA
(credit: Tribun Timur/Munawwarah Ahmad)

Salah satu peguruan tinggi swasta yang terkenal di Makassar yaitu Universitas Mulim Indonesia (UMI) dipimpin oleh Prof. Dr. Hj. Masrurah Mochtar, MA yang juga menjadi Rektor perempuan pertama di UMI. Prof. Masrurah menjabat dalam 2 kali periode pada 2010-2014 dan 2014-2018. Selama masa kepemimpinannya, diketahui UMI berkembang pesat dengan tetap mengembangkan tiga pilar UMI, yaitu pendidikan, dakwah dan kesehatan.

Rektor UIM Dr. Ir. A. Majdah M. Zain, M.Si

Dr. Ir. A. Majdah M. Zain, M.Si
(credit: uim-makassar.ac.id)

Masih dari salah satu perguruan tinggi swasta, namun kali ini dikelola di bawah naungan Nahdlatul Ulama yaitu Universitas Islam Makassar (UIM). Dr. Majdah merupakan rektor keempat sekaligus rektor perempuan pertama di UIM. Sejak 2007 Dr. Majdah terpilih menjadi rektor UIM dan masih menjabat hingga sekarang mulai dari periode pertama hingga keempat yaitu tahun 2007-2011, 2011-2015, 2015-2019 dan 2019-2023.

Rektor Unsa Prof. Dr. A. Melantik Rompegading, S.H., M.H.

Prof. Dr. A. Melantik Rompegading, S.H., M.H.
(credit: makassartoday.com)

Prof. Dr. Hj. A. Siti Melantik Rompegading, S.H., M.H. menjabat sebagai guru besar di bidang hukum menjabat rektor perguruan tinggi swasta bernama Universitas Sawerigading (Unsa) pada tahun 2012-2016. Prof. Melantik kembali menjabat sebagai Rektor Unsa pada tahun 2020-2024.

Rektor UPRI Prof. Dr. Hj. Andi Niniek Fariaty Lantara, MS

Prof. Dr. Hj. Andi Niniek Fariaty Lantara, MS
(credit: makassarchannel.com)

Universitas Pejuang Republik Indonesia (UPRI) yang awalnya adalah Universitas Veteran Republik Indonesia (UVRI) merupakan salah satu Perguruan Tinggi Swasta yang ada di Makassar, Sulawesi Selatan. Sebelum dikukuhkan menjadi guru besar pada 2020 lalu, Prof. Dr. Hj. Andi Niniek Fariaty Lantara, MS menjabat sebagai rektor UPRI ke-7 periode 2013-2017. Sebelum ditunjut sebagai rektor, Prof. Niniek adalah seorang dosen Fakultas Ekonomi UMI. Prof. Masrurah dan Dr. Majdah hadir pada saat pengukuhan Prof. Niniek loh, wah saling support yah.

Rektor UPM Dr. Ir. Apiaty Kamaluddin Amin Syam, M.Si

Dr. Ir. Apiaty Kamaluddin Amin Syam, M.Si
(credit: wartalldikti9.com)

Terakhir, masih dari perguruan tinggi swasta di Makassar yang juga dipimpin oleh perempuan yaitu Dr. Ir. Apiaty Kamaluddin Amin Syam, M.Si sebagai rektor Universitas Pebabri Makassar (UPM) periode 2014-2017. Sekarang, Dr. Apiaty menjabat sebagai anggota DPRD Kota Makassar periode 2019-2024.

You Might Also Like

0 komentar

Terima kasih telah mengunjungi aindhae.com. Silahkan komentar dengan bijak. No spam please!
Link error? Tell me please.

PART OF