Lomba Esai untuk Mahasiswa se-ASEAN dan Korea Berhadiah Rp. 25 juta
September 06, 20202020 ASEAN-Korea Academic Essay Contest via aseankorea.org |
Halo, saya ada info buat kamu mahasiswa yang pengen ikut lomba esai! apalagi buat kamu yang suka banget atau sudah jadi bucin Korea nih. 2020 ASEAN-Korea Academic Essay Contest membuka kesempatan bagi kamu mahasiswa se-ASEAN dan se-Korea Selatan untuk andil dalam lomba ini. Hadiah utamanya senilai 25 juta rupiah loh, tergiur gak sih. Ayo ikutan, deadlinenya 8 November 2020 kok.
Pemenang esainya sudah diumumkan pada 9 Desember 2020 loh. Kalian bisa melihat pemenangnya melalui link di bawah ini!
Call for Papers: 2020 ASEAN-Korea Academic Essay Contest
Penyelenggara
Lomba esai ini diadakan oleh ASEAN-Korea Center, Center for ASEAN and Indian Studies of the Korea National Diplomatic Academy, Centre for Strategic and International Studies (CSIS) Indonesia dan didukung oleh Sekretariat ASEAN, Kementerian Luar Negeri ROK (Korea Selatan), ASEAN University Network.
Latar Belakang
KTT Peringatan ASEAN-ROK 2019 adalah tonggak diplomatik yang menunjukkan kemitraan yang berkembang antara 10 Negara Anggota ASEAN dan Korea selama tiga dekade terakhir. Namun, ketika ASEAN dan Korea maju ke dalam 30 tahun ke depan dalam hubungan yang meningkat, pandemi COVID-19 melanda seluruh dunia, mengganggu kolaborasi antara ASEAN dan Korea di hampir setiap bidang. Di tengah tantangan yang belum pernah terjadi sebelumnya yang membutuhkan tanggapan kolaboratif lebih dari sebelumnya, kemitraan ASEAN-Korea harus adaptif dengan era pasca-COVID-19.
Dengan latar belakang seperti itu, Lomba Esai Akademik ASEAN-Korea 2020 mengundang siswa untuk melakukan karya intelektual yang mendalam tentang bagaimana ASEAN dan Korea dapat menavigasi melalui ketidakpastian saat ini dan mengubah krisis ini menjadi sebuah peluang. Tahun ini, Lomba esai ini berupaya untuk meningkatkan kualitas akademis dan profesional dengan melibatkan profesor sebagai penasihat esai dan memungkinkan penulisan bersama (maksimal 2 orang mahasiswa).
Tema
Kemitraan Digital ASEAN-Korea di Era Pasca-COVID-19
Di bawah pandemi, jarak fisik atau sosial secara aktif dipromosikan untuk melawan penyebaran penyakit. Hal ini pada gilirannya mempercepat digitalisasi yang pesat di setiap aspek kehidupan sehari-hari, dan kerja sama di bidang digital menjadi lebih penting dari sebelumnya. ASEAN dan Korea telah bermitra di banyak bidang di ranah digital termasuk e-commerce, e-learning, startup IT, dan media sosial. Bagaimana ASEAN dan Korea dapat memperkuat kemitraan digital mereka di era pasca-COVID-19? Apa saja bidang kerja sama digital ASEAN-Korea yang harus diperhatikan?
Persyaratan
- Lomba esai ini diperuntukkan kepada seluruh mahasiswa program sarjana maupun pascasarjana di ASEAN dan Korea
- Kiriman harus didukung oleh penasihat akademik (profesor)
- Pelamar dapat mengajukan sebagai tim yang terdiri hingga 2 siswa, namun sebagai anggota tim harus tetap memenuhi persyaratan kelayakan untuk berpartisipasi dalam lomba esai ini
Bahasa
Esai harus dalam Bahasa Inggris ataupun Bahasa Korea, jadi sudah tentu tidak menerima Bahasa Indonesia yah. Abstrak tetap harus ditulis dalam Bahasa Inggris untuk esai Bahasa Inggris maupun Bahasa Korea.
Deadline dan Persyaratan
Pendaftaran
Pendafataran dilaukan secara online sebelum batas waktu pengiriman melalui link https://bit.do/2020akessay dengan mengupload softfile yang dibutuhkan.
Ada 4 dokumen yang wajib disertakan untu mengikuti lomba esai ini yaitu:
- Esai
- Abstrak
- Formulir aplikasi (oleh peserta)
- Formulir rekomendasi (oleh penasehat)
Pengiriman paling lambat diterima pada 8 November 2020 (KST).
Waktu pengiiman akan mengikuti waktu standar korea atau KST (Korea Standard Time) yang memiliki perbedaan waktu 2 jam dengan wilayah Waktu Indonesia Barat (WIB), perbedaan 1 jam dengan Wilayah Indonesia Tengah (WITA) dan sama untuk Watu Indonesia Timur (WIT).
Jadi, perhatikan waktu pengiriman terutama jika dilakukan pada malam terakhir pendaftaran. Setahu saya tuh Korea disiplin dengan waktu, telat sedikit saja sudah tidak diperhitungkan apalagi pendaftaran lomba esai ini melalui link registrasi yang akan secara otomatis tidak bisa melakukan pendaftaran lagi jika sudah melewati tenggat waktu yang diberikan.
Pengumuman
Pengumuman pemenang dilakukan pada 10 Desember 2020.
Format
Bahasa Inggris
Esai memuat maksimal 4.000 kata atau 10 halaman, font Times New Roman, ukuran 12 poin dan spasi 1,5 interlinear.
Bahasa Korea
Esai memuat maksimal 3.000 kata atau 10 halaman, font 바탕, ukuran 11 poin spasi 1,5 interlinear.
Abstrak memuat 500 kata atau 1 halaman
- Esai harus diserahkan dalam format Microsoft Word.
- Kutipan dalam teks harus dibuat dalam American Phsychological Association (APA) pada edisi ketujuh.
Pemenang
Akan ada 5 tim yang akan menjadi pemenang. Apabila peserta kurang dari 5 tim dapat dipilih tergantung pada kualitas entri, tapi biasanya ada banyak peserta sih apalagi ini untuk wilayah ASEAN dan Korea Selatan.
Hadiah
- Hadiah Utama (1 tim): KRW 2.000.000
- Hadiah Kedua (2 tim): KRW 1.000.000
- Hadiah Ketiga (2 tim): KRW 500.000T
- Tim terpilih akan diundang ke webinar untuk mempresentasikan esai mereka
- Esai pemenang terpilih akan dipertimbangkan untuk publikasi
1 won itu berkisar pada Rp. 12.0000 tergantung pada fluktuatif kurs dari won ke rupiah. Bila dirupiahkan jadiah utama berkisar Rp. 25.000.000, hadiah kedua Rp. 12.000.000 dan hadiah ketiga Rp. 6.000.000.
Penilaian
Semua entri yang memenuhi syarat yang diterima akan dinilai oleh panel juri yang memenuhi syarat yang dipilih oleh penyelenggara.
Perhatian!
- Hindari Plagiarisme! Bahan referensi harus dikutip dengan benar. Tentang kebijakan plagiarism dapat dicek melalui www.plagiarism.org.
- Hanya esai yang original dan tidak pernah diterbitkan sebelumnya yang akan dipertimbangkan untuk evaluasi.
- Hubungi di essay@aseankorea.org untuk pertanyaan apapun mengenai lomba atau hal yang tidak dimengerti dan kurang jelas.
- Detail lomba dapat dicek disini
Semoga informasi lomba esai ini bermanfaat.
2 komentar
terimakasi atas informasinya
ReplyDeletehttps://bit.ly/2YMhGVb
Terima kasib kembali jg sudah membaca blog ini
DeleteTerima kasih telah mengunjungi aindhae.com. Silahkan komentar dengan bijak. No spam please!
Link error? Tell me please.